Assalamu 'alaikum Wr.Wb.
Dear All,
Sudah lama tidak mem-posting sesuatu, ingin rasanya tangan ini menulis sesuatu. Mengingat Nadia adalah sumber inspirasi kami, maka dari dia juga ide ini muncul. Kebetulan hari ini dia baru menyukai Puzzle. Suatu permainan penataan bangun yang berdasarkan pada satu gambar atau pun bentuk ruang yang bisa ditata sedemikian rupa sehingga menjadi suatu deretan atau urutan gambar atau pola tertentu.
Puzzle yang paling bermanfaat adalah puzzle berbentuk kubus ataupun bentuk bangun geometri lainnya. Menurut bedlamp puzzle, bentuk ini yang paling bisa memberikan banyak manfaat bagi si kecil. Tetapi, pada garis besarnya, puzzle memang bermanfaat bagi anak antara lain :
- Puzzle dapat memberikan tantangan bagi anak untuk bisa memberikan suatu pemecahan masalah dan bagaimana cara mengatur dan mengatasinya.
- Anak akan bisa memberikan perhatian yang lebih lama pada suatu hal (konsentrasi) karena dia harus berpikir untuk menata puzzle tersebut dengan tidak membagi perhatian pada hal yang lain di sekitarnya.
- Si anak akan berlatih membedakan mana tugas yang penting atau mana yang bukan. Karena penyusunan puzzle memerlukan ketelitian pengaturan tersebut (jika puzzlenya berwujud gambar, dia harus mengurutkan agar puzzle tersebut tidak menjadi berantakan karena kesalahan peletakan)
- Anak tidak akan mudah frustasi, karena setiap persoalan pasti ada jalan dengan cara berlatih puzzle ini. Ini juga bisa memberikan indikasi seperti pola mental anak kita. Jika dia mudah menyerah pada saat penataan puzzle ini, maka kita sebagai orang tua harus mulai waspada pada perkembangan mentalnya
- Anak akan berusaha mencari jawaban dengan jalan menganalisa ataupun bergantung pada orang lain untuk memecahkan kebuntuan masalah, sehingga terjalin interaksi sosial yang baik. Ini juga bisa melatih intuisi anak untuk lebih kritis terhadap suatu masalah.
- Anak akan mulai berpikir bahwa pemecahan masalah biasanya terdiri lebih dari 5 cara.
- Pikiran anak akan lebih rileks jika dia menghadapi masalah dengan jalan melatih ketajaman intuisi dalam puzzle ini. Dia sudah terbiasa menghadapi tekanan, maka jika dia berhasil keluar sebagai pemenang, maka akan menambah kebanggaan hatinya
Demikian banyak keuntungan atau benefit permainan puzzle. Mengapa tidak kita tingkatkan daya penalaran anak kita dengan hal-hal yang kelihatannya sepele seperti puzzle tersebut ? Toh harga sebuah puzzle juga tidak mahal ?
Semoga postingan kali ini bermanfaat bagi kita semua.
Wassalam....