Dear All,
Assalamu 'alaikum Wr. Wb.
Pernahkah anda menemui suatu kegagalan? Saya kira setiap dari kita pernah mengalaminya, karena hampir dipastikan tidak ada manusia yang sempurna sehingga tidak ada yang selalu berhasil, bahkan orang sejenius Albert Einstein, segigih Thomas Alfa Edison, sesabar Sichiro Honda.
Kebanyakan kita hanya melihat orang-orang tersebut dari hasil kerja kerasnya, tanpa melihat proses sebelum mereka mencapai keberhasilan. Albert Einstein bahkan dicap anak yang bodoh dan malas pada saat mengikuti pelajaran di kelasnya, demikian juga dengan Thomas Edison. Kedua ilmuwan ini pada saat masih kanak-kanak dianggap mempunyai kebiasaan yang menyimpang dari teman-temannya. Di saat anak yang lain bermain, mereka berdua malah berkutat dalam dunianya sendiri, yaitu berpikir.
Shiciro Honda, bukanlah ilmuwan karena dia pun tidak begitu pandai dan tidak mempunyai kemampuan yang menonjol, tentu saja anda tahu, di bidang mesinlah dia paling banyak tahu. Di saat anak lain bermain, Honda kecil malah asyik mengutak atik mesin pemotong rumput bapaknya.
Tiga orang tersebut di atas adalah orang yang gigih. Mereka berpikir bahwa kegagalan yang terjadi bukan disebut kegagalan, melainkan mereka anggap langkah yang belum sempurna. Untuk itu mereka berusaha menyempurnakan. Anda tahu bahwa Edison gagal sebanyak 9999 dan 1nya adalah yang berhasil membawa namanya ke semua belahan dunia yang menjadikannya dikenal karena bola lampunya. Honda pun selalu gagal dalam percobaannya, bahkan saat dia sudah punya pabrik pun masih saja gagal, baik karena kebakaran, dilanda perang maupun hasil eksperimennya tidak diterima orang banyak.
Satu hal yang membawa keberhasilan mereka adalah karena selalu berpikir positif. Pikiran positif datangnya dari kepercayaan sedangkan pikiran negatif dari keragu-raguan. Jika anda berpikir akan gagal, maka anda sudah dipastikan gagal, namun jika anda berpikir berhasil, itu satu langkah yang membawa anda ke kesuksesan. Mulailah hari ini untuk selalu menghadapi dunia dengan berpikir positif, meski anda sedang "belum berhasil". Pikiran anda akan menuntun langkah anda sendiri. Satu hal lagi dengan keyakinan dan ketaqwaan, Insyaallah semua akan berhasil dalam genggaman.
Wassalam....
Type rest of the post here
2 comments:
ya dlm hdup mang hrz brusha,saya sndri ni ingn brfkr pstf tp saya ragu,utamanya tntng pndidikan saya,saya ingin kuliah tp ya mklum eknomi pas2an,jd mungkn sulit,krn tu saya brusha lwt blog bwt dpt biaya kuliah,tp saya minim pngetahuan blog!he..artikel yg bgus mas,mas klo da wkt sya mau tanya2 tntng blog,coment atau hub sy lngsung y mas d ndomblong.limited@gmail.com atau 083847123045
Nokia 808 PureView Review and Spec | A phone with 41Mp Camera?
Post a Comment